Sunday, February 15, 2015

Soal Try Out Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Paket 2 2014/2015

1.
Pemanasan global yang mengakibatkan kenaikan suhu diatas permukaan bumi mengancam keberadaan negara-negara kepulauan seperti Indonesia, Filipina dan Jepang. Hal itu dikatakan Ketua Program Doktor dan Magister
Pengelolaan Sumber Daya Alam dan Lingkungan Pasca Sarjana Universitas Sumatera Utara (USU), Prof. Dr. Alvi Syahrin, saat sosialisasi Mitigasi dan Adaptasi Perubahan Iklim, di Medan, Senin. Ia mengatakan, pemanasan global yang terjadi diramalkan juga akan mencairkan lapisan es Greendland hingga menyebabkan naiknya permukaan laut menuju tujuh meter.

Isi paragraf di atas adalah...


A.
Pemanasan global yang mengakibatkan kenaikan suhu.

B.
Pemanasan global mengancam negara-negara kepulauan.

C.
Pemanasan global dikatakan oleh Prof. Dr. Alvi Syahrin.

D.
Pemanasan global yang terjadi akan mencairkan lapisan es.

2.
(1) Banyak orang menyambut datangnya tahun baru kali ini dengan penuh suka cita dan harapan yang tinggi akan datangnya masa depan yang lebih cerah. (2) Sebaliknya, sebagian orang menyambut dengan rasa pesimis karena krisis global yang sampai saat ini masih menghantui. (3) Namun, ada juga orang yang bersikap biasa-biasa saja, menganggap bahwa semua tahun itu sama saja. (4) Datangnya tahun baru 2009 disikapi orang dengan berbagai cara.

Kalimat utama dalam paragraf di atas ditandai dengan nomor...

A.
(1)

B.
(2)

C.
(3)

D.
(4)
 3.
Akibat terlambatnya pasokan BBM dari Pertamina, kerepotan masyarakat seputar bahan bakar terus berlangsung. Kelangkaan premium dan pertamax di stasiun pengisian bahan bakar untuk umum (SPBU) sejak Jumat (2/1) kian meluas. Tidak hanya di Jakarta dan sekitarnya, kondisi itu kian meluas ke beberapa wilayah di Tanah Air. Sejauh pemantauan Kompas, Sabtu (3/1), solar pun mulai menghilang. Pengumuman “Premium Habis” atau “Bensin Habis” banyak dijumpai di sejumlah SPBU. Akibatnya, terjadi antrean kendaraan yang ingin mengisi bahan bakar.
“Saya sudah melewati tiga SPBU, tetapi semuanya kehabisan premium. Untung akhirnya saya dapat di daerah Hang Lekir, Kebayoran Baru,” kata Isfari, yang mencari premium dari kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.
Sementara itu, Norris, warga Narogong, Bekasi, mengaku juga kesulitan mendapatkan bensin di wilayah Bekasi. Ketika akhirnya mendapatkan bensin, dia harus antre hingga urutan ke-20. di Kota Bogor, hingga memasuki Sukabumi, premium juga sulit didapat. Masyarakat mengeluhkan ketiadaan premium sejak hari Jumat. (Kompas, 4 Januari 2009)

Kritikan yang tepat terhadap pihak Pertamina sesuai dengan teks berita di atas adalah...


A.
Sebaiknya Pertamina menjaga komitmen untuk menjamin kelancaran pasokan BBM sehingga tidak meresahkan warga.


B.
Dalam urusan distribusi, keterlambatan pasokan merupakan hal yang sudah biasa karena kondisi cuaca yang tidak mendukung.


C.
Masyarakat sebaiknya bisa memaklumi terlambatnya pasokan BBM dan tetap bersabar serta tidak menyalahkan Pertamina.


D.
Sebagai badan usaha milik negara, Pertamina harus bertanggung jawab dengan mengganti kerugian yang dialami masyarakat.








4.
Menjelang musim penghujan, Pemerintah Kabupaten Magelang mulai mewaspadai penyebaran virus flu burung atau avian influeza (AI), pada ternak unggas air. Walaupun sampai saat ini, belum ada unggas di kabupaten ini yang mengalami kematian diakibatkan virus AI. Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magelang, Suryo Sumargo, Rabu (4/10), mengatakan, di Magelang belum ditemukan unggas mati dengan ciri-ciri terjangkit virus AI. Karenanya, pihaknya belum melaksanakan rapid test seperti di sejumlah daerah lainnya, seperti Semarang.
Isi berita tersebut dapat dirumuskan sebagai berikut…

A.
Menjelang musim penghujan, Pemerintah Kabupaten Magelang mulai waspada.

B.
Pemerintah Kabupaten Magelang mulai mewaspadai penyebaran virus flu burung.

C.
Saat ini belum ada unggas di kabupaten Magelang yang mengalami kematian.

D.
Di Magelang belum ditemukan unggas mati dengan ciri-ciri terjangkit virus AI.


5.
Berita 1
Berita 2
Angin puting beliung berpotensi terjadi di Selat Sunda dan sebagian wilayah Jawa Barat lainnya. Peristiwa itu diperkirakan akan terjadi pada akhir bulan Oktober hingga Desember 2008. Demikian menurut Kepala Subbidang Informasi Meteorologi Publik Badan Meteorologi dan Geofisika, Akhmad Zakir, dalam jumpa pers yang diadakan oleh BMG.
Pada bulan Oktober-Desember 2008 diperkirakan akan terjadi angin puting beliung. Fenomena alam itu akan melanda sebagian wilayah Jawa Barat bagian barat. Peralihan dari musim kemarau ke musim penghujan akan memunculkan awan Cumolonimbus yang arusnya turun naik sehingga menimbulkan angin kencang dan hujan lebat atau angin dahsyat yang sering disebut puting beliung.

Kesamaan informasi dalam kedua teks berita di atas adalah...

A.
Angin puting beliung akan terjadi di Selat Sunda.

B.
Angin puting beliung terjadi di bulan Oktober.

C.
Perkiraan akan terjadinya angin puting beliung.

D.
Penyebab terjadinya angin puting beliung.
6.
Perbedaan penyajian kedua teks berita di atas adalah...


Berita 1
Berita 2
A.
apa – bagaimana – siapa
mengapa – di mana – bagaimana
B.
mengapa – kapan – siapa
kapan – di mana – bagaimana
C.
apa – kapan – siapa 
kapan – di mana – bagaimana
D.
mengapa – bagaimana - siapa
mengapa – di mana – bagaimana





7.
(1) Satelit cuaca Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG), Rabu (10/1), kembali mendeteksi tekanan rendah yang merupakan bibit badai di barat laut Australia. (2) Kondisi tersebut diperkirakan bakal memengaruhi cuaca di Indonesia, terutama Jawa. (3) Menurut Priyono, staf data Meteorologi A. Yani Semarang, munculnya tekanan rendah tersebut bisa memengaruhi cuaca di Jawa Tengah. (4) Untuk kota Semarang diperkirakan akan berawan banyak dan mungkin hujan, tetapi bersifat lokal.

Kalimat yang berupa fakta dalam paragraf di atas ditandai dengan nomor...

A.
(1)

B.
(2)

C.
(3)

D.
(4)

8.
(1) Baturaden adalah kawasan wisata di kaki gunung Slamet, berada pada ketinggian 640 meter di atas permukaan air laut, berhawa sejuk dengan suhu 18 celsius sampai 25 celsius. (2) Dari kota Purwokerto hanya berjarak kira-kira 14 km ke arah utara. (3) Obyek wisata ini menawarkan keindahan panorama pegunungan. (4) Menurut rencana, kawasan ini akan  dilengkapi dengan fasilitas pariwisata yang sangat memadai mulai restoran hingga hotel berbintang.

Kalimat yang berupa pendapat ditandai dengan nomor…

A.
(1)

B.
(2)

C.
(3)

D.
(4)


9.
Dari kenyataan tadi, dapat dikatakan kaktus termasuk tanaman yang mampu bertahan di segala medan. Kaktus mudah melakukan penyesuaian dan bentuk-bentuk adaptasi pada tubuhnya. Contoh, adaptasi ini bisa dilihat dengan jelas. Bila kondisi alamnya tidak sesuai, ukuran daun kaktus akan mengecil atau malah sama sekali tidak keluar daun. Perakarannya menyempit dan batang dijadikan tempat penyimpanan air. Saat berada di daerah yang bersuhu panas dan tanah gersang kaktus beradaptasi dengan membentuk kulit tubuh tebal dan berlapis lilin. Tak ketinggalan tumbuh bulu-bulu halus atau duri-duri tajam yang berfungsi mengurangi pengeluaran air dari tubuh.

Penulisan rangkuman yang tepat dari kutipan buku tersebut adalah...

A.
Kaktus mampu bertahan di segala medan.

B.
Kaktus selalu melakukan penyesuaian.

C.
Ukuran daun kaktus akan selalu mengecil.

D.
Batang menjadi tempat penyimpanan air.

10.
Setiap kali menghadapi musim hujan, kita menjadi was-was terhadap ancaman bencana banjir dan tanah longsor. Hampir setiap tahun bencana itu terjadi serta memakan korban jiwa dan materiil yang sangat besar. Namun, hampir setiap tahun pula kita kurang mampu melakukan langkah-langkah penanggulangan sejak dini. Selalu menyesal setelah peristiwa terjadi, namun setelah itu seperti tak ingat lagi karena berbagai kesibukan. Boleh dikatakan langkah antisipasi sangat minim. Kita seperti sudah menyerahkan terhadap sesuatu yang bisa dikatakan sebagai kekuatan alam, padahal manusia tetaplah diharuskan berusaha secara maksimal.

Isi tajuk rencana tersebut adalah...


A.
Kita menjadi was-was terhadap ancaman bencana banjir.

B.
Hampir setiap tahun bencana tanah longsor itu terjadi.

C.
Kita seperti tidak ingat lagi karena berbagai kesibukan.

D.
Kita harus berusaha mengantisipasi terjadinya bencana.

No comments:

Post a Comment